Selamat Malam
Hai teman-teman! Kembali lagi dengan Yandy di sini, seperti biasa saya akan menceritakan kegiatan apa saja yang saya lakukan di kitchen untuk hari ini. Hari senin, 20-08-2018 saya tiba di kampus sekitar jam 07.12 setiba di kampus ke kantin untuk sarapan. Sekitar 08.00 kami oneline dan seperti biasa pemeriksaan peralatan sebelum masuk kitchen dan langsung oneline di area main kitchen, setelah disiapkan dan berdoa kami langsung membagi kelompok dan membahas menu untuk makanan besok. Untuk hari hari ini dan besok kami akan berhadapan dengan menu Indonesian Buffet.
INDONESIAN BUFFET
DOJANG NAKENG
RUJAK MIE
***
SOTO PADANG
SOTO BANJAR
***
NASI PUTIH
TERONG SANTAN
PELECING SAYUR
RENDANG DAGING
AYAM BAKAR TALIWANG
***
DOKO-DOKO CANGKUNING
BUBUH INJIN
Saya mendapatkan bagian soup yaitu soto Padang dan soto Banjar, soto Padang adalah hidangan berkuah kaldu sapi dengan bahan irisan daging sapi yang sudah di goreng kering, bihung dan ditambah perkedel kentang dan dihidangkan panas-panas, sedangkan soto Banjar adalah soto khas suku Banjar, kalimantan selatan dengan bahan utama ayam dan beraroma harum rempah-rempah seperti kayu manis, biji pala dan cengkeh. Soto berisi daging ayam yang sudah di suwir-suwir, dengan tambahan perkedel kentang, dan rebusan telur. Setelah semua menu dibahas kami langsung mempersiapkan bahan. Tidak lama kemudian kami oneline kembali karena chef Aldino akan membahas sedikit tentang ciri khas makanan-makanan yang di Indonesia.
Setelah chef Aldino selesai membahas menu, kami di perintahkan untuk jam 15.00 semuanya sudah selesainya dan sambil General Cleaning, tapi 14.23 sebagian sudah selesai hanya saja rendang yang proses masaknya lama di tambah lagi dengan semester 1 yang menempati table working bagian main kitchen jadi kami sedikit tertunda untuk General Cleaning, Setelah semester 1 selesai kami langsung balik table working dan membersihkan bagian bawahnya. Sampai di bagian mengepel chef Aldino memanggil saya dan diperintahkan untuk General Cleaning untuk kedua kalinya, tapi tidak lama kemudian kami semester 3 di perintahkan untuk keluar dan semester 5 yang melakukan General Cleaning.
Komentar
Posting Komentar