Kegiatan Harian ( Ujian Akhir )

Selamat Malam

     Kembali lagi dengan Yandy disini, kali ini saya sudah memasuki minggu terakhir di kitchen dan untuk hari ini  saya sudah memasuki minggu ujian akhir praktek. Untuk ujian praktek kali ini sangat  berbeda dengan ujian praktek sebelumnya karena kali ini semua kelompok masuk dan tiap hari akan masuk sampai hari kamis, tapi yang bertanggung jawab penuh dengan oprasional kitchen ialah kelompok yang mendapatkan hari itu. Contohnya hari ini kelompok saya mendapatkan hari senin jadi yang bertanggung jawab penuh dengan oprasional adalah kelompok saya kelompok yang lain itu hanya membantu baik dalam pengolahan ataupun dalam kebersihan.
     Dan untuk hari ini dan kemarin saya bekerja sama dengan kelompok 4 dimana kami mendapatkan 1 menu yang sama jadi kami bersama untuk mempersiapkan bahan. Kami menyiapkan bahan itu di hari minggu sekitar jam 10.00 kami membagi menu yang sesuai keinginan masing-masing. Untuk kali ini saya bertanggung jawab bagian makanan penutup yaitu Sachertorte, saya membuat 2 cetakan untuk di hari minggu saya hanya membuat adonannya saja dan untuk hari ini saya tinggal membuat hiasan dan lainnya, untuk hari ini Sachertorte  keluar hanya 5 porsi dan makanan harus siap tepat jam 11.00 setelah itu untuk yang ujian hari ini melakukan explain.
     Sebelum restaurant di buka? kami harus sholat terlebih dahulu untuk hati dan pikiran itu tenang setelah sholat, sekitar jam 13.00 restaurant pun dibuka dan untuk hari ini oprasional kitchen berjalan dengan lancar dan rapi. Dan makan keluar satu persatu hingga tepat jam 14.00 restaurant pun di tutup dan kami langsung membersihkan area masing-masing dan lanjut untuk melakukan General Cleaning, dan kitchen harus beres dan bersih tepat jam 15.00 jika kitchen tidak beres di jam waktu yang ditentukan? ujian hari ini akan gagal dan untungnya General  Cleaning sesuai dengan jam yang ditentukan dan bersih pula.









Komentar